Selamat sore Saudara/i-ku sekalian!
Terima kasih sudah bergabung di newsletter (situs berita dan informasi) saya ini. Saya sangat senang sekali dengan keputusan teman-teman semua untuk bergabung di sini. Saya berharap keberlangsungan ini dapat berjalan selamanya dan semakin baik ke depannya.
Untuk peningkatan mutu tulisan berita dan informasi yang ada di ceritaku.substack.com ini, sudilah kiranya Anda sekalian untuk memberikan komentar apa saja, tidak hanya berupa pujian namun juga bisa berupa masukan, kritikan dan saran yang konstruktif/membangun tentunya. Hal ini penting bagi kita semua sebagai sarana membangun komunikasi dua arah, antara saya sebagai penulis dan Anda semua sebagai pembaca setia saya.
Anda juga dapat membantu saya menyebarluaskan situs ini kepada siapa saja, baik itu melalui berita dari mulut ke mulut (secara lisan) ataupun melalui berbagai saluran media sosial yang Anda punya, seperti Instagram, Twitter, Facebook, Whatsapp, Line, Telegram, Youtube, Wechat, dan aplikasi lainnya.
Untuk permulaan, Anda semua bisa mengomentari isi tulisan yang sudah ada sembari menunggu tulisan-tulisan terbaru yang segera saya publikasikan.
Mari membangun negeri dengan bacaan yang bernas, bermutu, bermanfaat, dan jauh dari berita bohong atau palsu. Terima kasih atas kerjasama dan perhatian yang Anda berikan.
Salam literasi!